Cinta Rupiah – Rupiah dari masa ke masa selalu mempunyai tampilan desain yang selalu berbeda. Setelah bangsa Indonesia memerdekakan diri dari tangan penjajah, pemerintah telah menetapkan rupiah sebagai mata uang yang sah. Semenjak itu telah terjadi berbagai fase dan perubahan pada rupiah, baik itu dari segi desain dan juga nominal pecahannya. Ada beberapa fakta unik yang terdapat pada mata uang ini.
Asal usul dipilihnya nama Rupiah
Dahulu sebelum ada rupiah, indonesia masih memakai mata uang yang bernama ORI. Atau disebut juga uang kepeng/hepeng. Setelah indonesia merdeka pada tahun 1945, barulah mata uang kita berganti menjadi Rupiah. Menurut sejarahnya, asal usul nama rupiah sendiri berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti perak.
Mempunyai desain yang unik
Menurut penjabaran pada tulisan seorang dosen University of Amsterdam Ed Caffin, bahwa uang rupiah memiliki desain yang cantik. Karena memang mata uang ini memiliki keindahan pola yang sangat jarang dimiliki oleh mata uang manapun. Mungkin hal tersebut karena dipengaruhi oleh beragamnya kekayaan budaya bangsa ini, yang tidak bisa ditiru oleh negara yang lain.
Memiliki warna yang khas
Pada setiap nominalnya, rupiah memiliki keunikan warna yang khas tersendiri. Desain yang penuh warna menjadi pembeda antara satu nominal dengan nominal lainnya. Tak hanya kaya akan warna, tetapi juga memiliki gambar berbeda yang memamerkan kekayaan budaya dan seni dari bangsa Indonesia.
Desain baru di tiap generasi
Perum PERURI selaku perusahaan yang dipercaya untuk mencetak mata uang
ini, selalu meluncurkan desain yang berbeda di setiap generasi yang berbeda.
Contohnya saja uang rupiah yang baru saja diluncurkan sesuai dengan tahun emisi 2016. Warnanya yang cerah dengan desain baru dan tak ketinggalan terdapat tokoh pahlawan serta di tampilkannya seni budaya pada kedua sisi berbeda. Hal ini sungguh sangat menarik dan menawan hati masyarakat indonesia.
Beberapa faktor inilah yang akan semakin menambah kecintaan kita terhadap mata uang rupiah. Keistimewaan yang terdapat di dalam mata uang ini, sudah barang tentu membawa rasa kebanggaan tersendiri bagi rakyatnya. Untuk itu, sebagai perwujudan rasa cinta kita terhadap rupiah, kita wajib menjaga mata uang kebanggan bangsa ini.
foto beritaunik